Bible Camp XXXVI Fakultas Teknik Unsrat 2022
.png)
Informasi
Kegiatan Bible Camp XXXVI dilaksanakan secara hybrid pada tanggal 5 - 7 Agustus 2022 di Wisma Lorenzo, Pineleng. Peserta yang mengikuti secara luring (offline) sebanyak 190 peserta, dan peserta yang mengikuti secara daring (online) sebanyak 317 peserta. Berikut adalah tema dan ayat tema BC XXXVI:
- Tema: Karya Salib Kristus yang Menghidupkanku
- Ayat Tema: 1 Petrus 2 : 24 - 25
Follow Up Bible Camp XXXVI dilaksanakan secara hybrid pada tanggal 27 Agustus 2022 di Wale Christian, Kaima, Minahasa Utara . Peserta yang mengikuti secara langsung (offline) sebanyak 77 peserta, dan peserta yang mengikuti secara daring sebanyak 114 peserta. Berikut adalah tema dan ayat tema FU BC XXXVI:
- Tema: Murid Kristus yang Sejati
- Ayat Tema: Matius 16 : 24
Arti Logo :
- Secara umum: kegiatan Bible Camp dilaksanakan untuk memperkenalkan Yesus Kristus kepada mahasiswa baru melalui karya Salib Kristus yang mengorbankan darah-Nya untuk menghidupkan umat manusia.
- Salib Kristus: Menggambarkan pengorbanan Kristus, penderitaan-Nya untuk menggantikan kita (memikul dosa kita). Dengan sinar kuning yang memiliki arti cahaya kehidupan untuk menerangi seluruh dunia.
- Warna Merah pada Salib: Melambangkan darah Kristus yang dikorbankan untuk menebus dosa-dosa manusia.
- Bumi: Sebagai tempat manusia hidup dan menggambarkan anugerah keselamatan dari Allah berlaku untuk seluruh umat manusia. Dengan laut yang berwarna biru melambangkan identitas Fakultas Teknik dan daratan hitam yang melambangkan umat manusia di dunia yang penuh dosa.
- Manusia yang menyembah: Melambangkan manusia yang dihidupkan dari dosa untuk menghidupi kebenaran. Warna kuning melambangkan kemenangan dan hidup yang diterima melalui pengorbanan Kristus di kayu salib.
- Tulisan “Karya Salib Kristus yang Menghidupkanku” adalah tema Bible Camp XXXVI.
- Tulisan “1 Petrus 2:24-25” adalah ayat tema Bible Camp XXXVI.
- Tulisan “Bible Camp XXXVI Fakultas Teknik UNSRAT 2022” menjelaskan nama kegiatan serta tahun pelaksanaan kegiatan.
Lagu Tema
Karya SalibMu Hidupkanku
Tempo 120 Bpm
4/4
B = Do
• Verse 1
E B Gm F#
Hidupku ini serupa dengan dunia
E B Gm F#
Jalani hidup sesuai dengan inginku
E B Gm F#
Dibelenggu dosa dan kesalahanku
E B Gm F#
Membuat diriku terjauh dari dirimu
• Pre-chorus 1
E B
Kuberlari…
Gm F#
Menjauhi kasih-Mu
E B
Namun Kau…
Gm F#
Temukan dan slamatkanku
• Reff
E B Gm F#
Karya salib-Mu menebusku dari noda dan dosa
E B Gm F#
Pengorbanan-Mu yang Kau lakukan slamatkan hidupku
E B
Kubersyukur kepada-Mu
Gm F#
Memuji kebesaran-Mu
E B Gm F#
Oh haleluyah…
• Verse 2
E B Gm F#
Kini ku hidup mengikuti jalan-Mu
E B Gm F#
Dan lakukan semua sturut dengan firman-Mu
E B Gm F#
Kunaikan pujian dan syukurku atas kebesaran-Mu
•Pre-chorus 2
E B
Kubersorak…
Gm F#
Memuliakan nama-Mu
E B
Nyatakan…
Gm F#
Kau Kristus yang hidupkanku
•Back to Reff
•Bridge
Gm F#/Bb B D#m E
S’gala perkara, dapat kutanggung
Gm F#/Bb B D#m E
Didalam Dia yang b’ri kekuatan padaku
C#m D#m
Bila kujatuh…
E G#m F#
Kedalam lembah yang kelam
C#m D#m F#
Namun kasih-Mu sertaiku
• Reff 2
E B Gm F#
Kau Tuhan penyelamatku dan ku kagum akan karya-Mu
E B Gm F#
Kau tunjukan padaku Sempurnanya kasih setia-Mu
E B
Kubersyukur kepada-Mu
Gm F#
Memuji kebesaran-Mu
E B
Ku mau serahkan hidupku
Gm F#
kedalam tangan kasih-Mu
E B Gm F#
Oh haleluyah…
E B Gm F#
Oh haleluyah…